Observatorium Bosscha (dahulu dikenal sebagai Bosscha Sterrewacht) didirikan antara tahun 1923-1928. Terletak di Lembang, sekitar 15 km ke arah utara Bandung.
Nama Observatorium Bosscha itu sendiri diambil dari nama sponsor utamanya, Karel Albert Rudolf Bosscha (1865-1928).
Yang di abadikan pada sebuah tugu (bertuliskan K.A.R. Bosscha 1923), seorang tuan tanah yang memiliki perkebunan teh di daerah Malabar.
Nama Observatorium Bosscha itu sendiri diambil dari nama sponsor utamanya, Karel Albert Rudolf Bosscha (1865-1928).
Yang di abadikan pada sebuah tugu (bertuliskan K.A.R. Bosscha 1923), seorang tuan tanah yang memiliki perkebunan teh di daerah Malabar.
Observatorium ini dilengkapi dengan teleskop berbagai ukuran dan jenis. Masing-masing teleskop memiliki sasaran objek pengamatan yang berbeda-beda. Ada 5 teleskop yang aktif untuk penelitian astronomi. Kelima teleskop tersebut adalah: teleskop refraktor Ganda Zeiss, teleskop Schmidt Bima Sakti, teleskop Refraktor Bamberg, teleskop Cassegrain GOTO, dan teleskop refraktor Unitron.
0 komentar:
Posting Komentar